BKD Provinsi Riau

Rapat Koordinasi Penerimaan CPNS se Provinsi Riau

28

Hari ini (8/10), Kepala BKD Provinsi Riau pimpin rapat Panitia Penerimaan CPNS 2014 yang dihadiri para Kepala BKD Kabupaten/Kota se-Provinsi Riau. Dalam rapat tersebut dibicarakan persiapan selanjutnya setelah proses pemberkasan pelamar. Ada Kabupaten/Kota yang belum siap untuk mengumumkan hasil seleksi administrasi karena belum selesai melaksanakan verifikasi berkas secara online. Setelah verifikasi berkas proses selanjutnya adalah pengumuman pelamar yang lulus administrasi. Pengumuman hasil verifikasi ini semula direncanakan tanggal 9 Oktober 2014 namun diundur menjadi Hari Senin tanggal 13 Oktober 2014. Pemerintah Provinsi Riau sendiri akan mengumumkaannya melalui website bkd.riau.go.id untuk lebih tertib dan menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.

Selanjutnya dibicarakan juga terkait Tes Kompetensi Dasar (TKD) dengan sistem Computer Assested Test(CAT), Pemerintah Provinsi Riau sendiri merencanakan ujian tersebut dilaksanakan di Politeknik Caltex Riau (PCR) dimulai tanggal 18 Oktober 2014 sampai selesai, sedangkan untuk Pemerintah Kabupaten/Kota disesuaikan dengan kesiapan pelaksanaan daerah masing-masing.

Untuk Instansi yang melaksanakan Tes Kompetensi Bidang (TKB), sesuai arahan Kementerian MENPAN dan RB, tes ini akan meliputi (dua) tipe tes yakni Tes Wawancara dan Tes Performance dan akan dilaksanakan setelah hasil ujian TKD diperoleh.