Simulasi Tes CAT di UPT Diklat BKD Diminati Masyarakat

Hari ini BKD Provinsi Riau bekerjasama dengan Kanreg XII BKN adakan simulasi CAT yang terbagi atas 2 (dua) kategori peserta. Pagi sampai dengan siang, peserta simulasi ditujukan bagi calon Praja IPDN yang Sabtu (27/09/2014) nanti akan mengikuti ujian CAT sebenarnya di Kanreg XII BKN Jl. Hang Tuah Ujung Pekanbaru. Siang sampai dengan sore, peserta simulasi CAT ditujukan bagi calon pelamar CPNS formasi umum.

BKD Provinsi Riau mempersiapkan 1 ruang ujian yang berisi, 1 unit server, 50 unit komputer untuk peserta ujian dan 2 unit komputer cadangan jika terjadi kesalahan serta 1 unit komputer CAT. Disamping ruang ujian disiapkan ruangan yang berisi monitor display yang terhubung dengan komputer administrator CAT, yang memperlihatkan secara realtime hasil ujian setiap peserta.

Pantauan diruang display memperlihatkan nilai peserta yang terdiri dari 3 kategori tes yakni Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), Tes Intelegensia Umum (TIU) dan Tes Karakteristik Pribadi (TKP). Simulasi ini disusun untuk 25 soal yang terbagi atas 8 soal TWK, 8 TIU dan 9 TKP dan harus dikerjakan dalam waktu 20 menit.

Peserta simulasi CAT bagi calon Praja IPDN diikuti oleh 128 orang dan dibagi dalam 3 sesi. Sesi 1 dan 2 diikuti 50 peserta sedangkan sesi 3 diikuti 28 peserta. Dengan komposisi passing grade nilai masing-masing tes TWK (20), TIU (20) dan TKP (25) hasil simulasi memperlihatkan hanya 10% peserta yang termasuk kategori lulus.